Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gojek jadi Aplikasi Transportasi dan Logistik Online yang Paling Banyak Digunakan

Rabu, 07 Desember 2022 – 13:06 WIB
Gojek jadi Aplikasi Transportasi dan Logistik Online yang Paling Banyak Digunakan - JPNN.COM
Aplikasi Gojek. Foto: Ricardo/JPNN.com

Saat ini saja, transportasi online telah menjadi kebutuhan sehari-hari yang terbukti meningkatkan produktivitas dan membuat perjalanan semakin efisien dari sisi waktu dan biaya bahan bakar.

“Bahkan, lebih dari 56 persen responden juga menyatakan akan tetap menggunakan layanan transportasi online meski tanpa disertai promo, dan 60 persen responden menyatakan akan meningkatkan penggunaan transportasi online seiring dengan mulai pulihnya mobilitas pasca-pandemi,” ungkap Esther.

Gojek juga menjadi satu-satunya platform yang berhasil meraih tingkat kepuasan pengguna lebih tinggi dari pemain lain dan rata-rata industri.

Penelitian ini dilakukan INDEF pada periode Agustus-September 2022 melalui survei kepada pengguna transportasi online dan pedagang daring sebagai konsumen logistik online.

Untuk pengguna transportasi online, ada sebanyak 2.310 responden yang disurvei di 5 kota besar di Indonesia, yaitu Jabodetabek, Bandung, Palembang, Bali, Yogyakarta, dan Palembang.

Sedangkan untuk logistik online, survei dilakukan di 3 kota besar yaitu Jabodetabek, Bandung, dan Surabaya dengan total sebanyak 1.155 responden yang merupakan social seller atau penjual yang memanfaatkan media sosial untuk berjualan.(chi/jpnn)


Meski konsumen mempunyai lebih dari satu aplikasi transportasi online di dalam ponsel pintarnya, Gojek menjadi brand dengan tingkat kepuasan tertinggi.

Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close