Golkar Tak Mau Berlebihan Kampanye Keberhasilan Soeharto
Seperti diketahui, Lembaga Survei Indo Barometer merilis bahwa Presiden Kedua RI Soeharto merupakan kepala negara yang paling disukai masyarakat berdasarkan hasil riset. Soeharto menjadi presiden paling disukai (23,8 persen), disusul Jokowi (23,4 persen), Soekarno (23,3 persen), Susilo Bambang Yudhoyono (14,4 persen), BJ Habibie (8,3 persen), Gus Dur (5,5 persen) dan terakhir Megawati Soekarnoputri (1,2 persen).
Soeharto disukai karena dikenal dengan beberapa keberhasilan di sejumlah sektor publik. Di antaranya bidang pendidikan seperti membangun SD Inpres dan bidang kesehatan membangun puskesmas serta membangun perumahan rakyat di seluruh Indonesia. Selain itu, Soeharto juga dianggap mampu menjaga stabilitas harga pangan.
Soeharto juga dianggap berjasa membangun infrastruktur dasar seperti jalan, jembatan dan lain-lain. Namun kelemahan Soeharto adalah minimnya demokrasi alias cenderung otoriter. (tan/jpnn)