Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gorby

Oleh: Dhimam Abror Djuraid

Rabu, 31 Agustus 2022 – 21:30 WIB
Gorby - JPNN.COM
Mantan Presiden Uni Soviet Mikhail Gorbachev wafat dalam usia 91 tahun pada Selasa (30/8). Foto: ANTARA/ItarTass

Wajahnya cantik dan tampilannya modis. 

Beda dengan istri para pemimpin negara komunis yang biasanya berpenampilan kaku dan wagu, Raisa sangat charming dan penuh senyum. 

Potongan rambutnya yang pendek ‘’ngebob’’ sangat populer di Barat dan sering disebut sebagai ‘’Raisa Look’’ atau gaya Raisa.

Raisa meninggal dunia pada 1992, setahun setelah Uni Soviet bubar. 

Pasangan Gorby dan Raisa menjadi pasangan serasi yang dipuja di Barat. 

Pada setiap kali ada pertemuan para pemimpin Barat dengan pemimpin Eropa, Gorby selalu mengajak serta Raisa. 

Dan penampilan Raisa tidak pernah canggung ketika berkumpul bersama para istri pemimpin Eropa.

Gorby menjadi pahlawan demokrasi di Barat karena berani membuka dialog dengan Eropa dan Amerika untuk mengakhiri perang dingin, yang berlangsung sejak selesai Perang Dunia II pada 1945. 

Mikhail Gorbachev meninggal dunia Selasa (30/8) dalam usia 91 tahun. Dia menjadi pemimpin Uni Soviet yang paling populer, sekaligus paling dicintai di Eropa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close