GPJ Dukung DPR Bentuk Panja Jamu
Selasa, 04 Mei 2010 – 21:23 WIB
Selama ini, dalam banyak kasus terjadi berbagai tindakan instansi pemerintah terkait yang mengeluarkan berbagai keputusan yang mempersempit ruang gerak dan pasar jamu. Kita berharap, Panja bisa meluruskan berbagai kebijakan dimaksud.
Dia mencontohkan, ada beberapa produk jamu Indonesia yang karena khasiatnya dirasakan sangat baik oleh konsumen, namun dengan berbagai alasan jamu tersebut dilarang beredar karena dianggap mempunyai unsur membahayakan kesehatan. "Ketika kami minta unsur apa yang membahayakan dimaksud, biasanya pihak pemerintah tidak mau mengungkapnya," kata Charles Saerang.