Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gubernur Herman Deru Pastikan Segera Alokasikan Anggaran Perbaikan Jalan Rusak di OKI

Senin, 05 Juni 2023 – 13:51 WIB
Gubernur Herman Deru Pastikan Segera Alokasikan Anggaran Perbaikan Jalan Rusak di OKI - JPNN.COM
Gubernur Sumsel Herman Deru saat meninjau jalan rusak di wilayah Kecamatan Cengal, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Jumat (2/6). Foto: Dokumentasi Humas Pemprov Sumsel

jpnn.com, OGAN KOMERING ILIR - Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru terus membuktikan komitmennya dalam melakukan pemerataan pembangunan hingga ke pelosok desa.

Seperti pada Jumat (2/6), Gubernur Herman Deru bertolak menuju Kecamatan Cengal, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) untuk meninjau langsung kondisi sejumlah ruas jalan di wilayah tersebut yang menurut laporan mengalami kerusakan cukup parah.

"Rusaknya jalan ini bukan karena kurangnya perhatian pemerintah atau kualitas jalan yang tidak layak, tetapi karena ada aktivitas ekonomi yang meningkat pesat di wilayah tersebut," ungkap Herman Deru seusai meninjau jalan tersebut.

Gubernur Herman Deru menyebut sedikitnya ada 4 ruas jalan rusak berat dan 5 jalan rusak ringan yang tersebar di beberapa wilayah, seperti Kayuagung, Pedamaran Timur, Sungai Menang hingga Cengal.

"Kami inventarisir jalan di OKI sepanjang 96 kilometer. Kami bisa simpulkan 70 persen jalan sudah baik. Jalan yang rusak berat ada empat titik, sedangkan lima 5 titik lainnya rusak ringan. Totalnya tiga sampai empat kilometer," terangnya.

Dia kemudian menginstruksikan Bupati OKI dan dinas terkait di lingkungan Pemprov Sumsel untuk melakukan penanganan terkait kondisi jalan tersebut agar mobilitas ekonomi masyarakat dapat berjalan lancar

"Kami upayakan ini ditangani segera. Paling tidak jalan ini bisa nyaman dilalui masyarakat," ujar Herman Deru.

Selain itu, Gubernur Herman Deru menyampaikan perbaikan beberapa ruas jalan tersebut akan dilakukan setelah kucuran dana yang tertuang dalam inpres terkait percepatan peningkatan konektivitas jalan telah dikeluarkan oleh Kementerian Keuangan.

Gubernur Herman Heru meninjau jalan rusak di OKI dan memastikan akan segera mengalokasikan anggaran untuk melakukan perbaikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News