Gus Choi Sebut PBNU Punya Hak Mengevaluasi Perjalanan PKB
Menurut Gus Choi, kehadirannya dalam memenuhi undangan dari PBNU hari ini merupakan hal lumrah.
Eks politikus PKB itu bahkan mengungkit pengalaman pernah berada dalam struktur kepengurusan PBNU.
"Nah, itu saya menjadi pelakunya di sini. Oleh karena itu, kalau PBNU kemudian mengundang saya ada rasionalitasnya, tetapi sekali lagi, kepada Saudara-saudara, saya katakan saya tidak masuk pada wilayah harus diapakan Muhaimin," jelasnya.
Gus Choi juga menyinggung soal Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) yang disebut 'mencuri' PKB.
Dia mengatakan hal itu pernah dikatakan Gus Dur dan ucapannya itu 100 persen selalu benar.
"Ya, kalau Gus Dur yang mengatakannya, insyaallah, kebenarannya 100 persen, iya," ucap Gus Choi.(mcr8/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini: