Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

H-1 Idulfitri, Harga Bahan Pangan Ini Naik Sangat Tinggi

Minggu, 01 Mei 2022 – 20:13 WIB
H-1 Idulfitri, Harga Bahan Pangan Ini Naik Sangat Tinggi - JPNN.COM
H-1 Idulfitri, harga daging sapi tembus Rp 165 ribu. Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) mencatat kenaikan harga sejumlah bahan pangan pada H-1 idulfitri.

Kepala Bidang Informasi DPP IKAPPI Muhammad Ainun Nadjib mengatakan salah satu pangan yang kenaikannya sangat tinggi, yaitu daging sapi.

Menurut dia, daging sapi selama 5 tahun berturut-turut setelah idulfitri selalu mengalami kenaikan.

“Per hari ini saja sekitar Rp 164-165 ribu, minggu lalu di Ribu 155 ribu per kilogram,” ujar Ainun dalam keterangannya, Minggu (1/5).

Beberapa komoditas lain yang harus diwaspadai adalah beras, bawang merah, bawang putih, hingga telur.

IKAPPI meminta kepada pemerintah untuk tetap melakukan pemantauan distribusi walaupun Ramadan berakhir.

“Pasca-idulfitri biasanya kendala terjadi pada rantai distribusi, banyak yang libur sehingga pasokan distribusi terhambat. Kami berharap ini menjadi catatan pemerintah," kata dia.

Dia menjelaskan setiap tahun terjadi kelalaian pada distribusi sehingga pasokan terhambat.

Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) mencatat kenaikan harga sejumlah bahan pangan pada H-1 idulfitri

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News