Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

H+13 AG 2018: Indonesia Tak Dapat Emas, tapi Catat Rekor

Sabtu, 01 September 2018 – 08:00 WIB
H+13 AG 2018: Indonesia Tak Dapat Emas, tapi Catat Rekor - JPNN.COM
Sunan Agung Amoragam. Foto: AFP

jpnn.com, JAKARTA - Tak ada medali emas yang didulang Indonesia di hari ke-13 Asian Games, Jumat (31/8). Tiga keping medali kontingen Merah Putih yang diraih kemarin cuma perunggu.

Satu bersumber dari sepaktakraw nomor women' quadrant atas nama Dini Mita Sari, Lena, Leni dan Florensia Cristy. Dua lagi datang dari tinju yakni Huswatun Hasanah (60 kg putri) dan Sunan Agung Amoragam (56 kg putra).

Khusus buat tinju, ini merupakan rekor tersendiri. Huswatun tercatat sebagai boxer wanita pertama Indonesia yang mempersembahkan medali di tinju putri Asian Games. Sementara buat Amoragam, perunggu kelas 56 kg ini adalah yang pertama sejak Franky Mamuaya juga memberikan perunggu di Asian Games Beijing 1990.

Hingga hari ke-13 alias dua hari AG 2018 tersisa, Indonesia telah mendulang 30 emas, 23 perak dan 40 perunggu. Hari ini, Indonesia masih punya peluang mendulang medali dari bridge, kano, loncat indah dan sepaktakraw. (adk/jpnn)

Indonesia masih berpeluang meraih medali emas Asian Games 2018 Sabtu (1/9) ini dari bridge, sepaktakraw dan kano.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News