Hadapi Dampak El Nino, Lestari Moerdijat Sampaikan Sejumlah Hal Penting Ini
Pada kesempatan itu, Dwikorita berpesan agar masyarakat memanfaatkan air secara bijaksana di tengah potensi dampak kekeringan yang diperkirakan terjadi.
Direktur Distribusi dan Cadangan Pangan Bapenas Rachmi Widiriani menambahkan ada empat hal yang harus diantisipasi dalam kaitan ketersediaan pangan, yaitu kondisi geopolitik, perubahan iklim, perubahan kebiasaan konsumen pangan, dan peningkatan penyebaran penyakit hewan ternak.
Melihat perkiraan ancaman El Nino itu, Rachmi berpendapat, langkah antisipasi harus segera diambil agar tidak terjadi gangguan ketersediaan pangan.
Badan Pangan Nasional (Bapenas) bertugas memperkuat cadangan pangan di tingkat pusat dan daerah.
"Jangan sampai terjadi kerawanan pangan," tegas Rachmi.
Status ketahanan pangan di Indonesia, ujar Rachmi, berada pada posisi 63 dari 113 negara.
Dia menyebutkan sejumlah upaya yang dilakukan Bapenas dalam mengupayakan ketahanan pangan, antara lain menggelar bazar pangan murah dan penguatan cadangan pangan.
Upaya ini dilakukan agar harga pangan lebih terjangkau bagi masyarakat.