Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hadapi Final, PDIP Ajak Parpol Pro Pemerintah Merapat

Sabtu, 18 Februari 2017 – 16:50 WIB
Hadapi Final, PDIP Ajak Parpol Pro Pemerintah Merapat - JPNN.COM
Hasto Kristiyanto. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sebagai pengusung utama pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat mulai membuka komunikasi dengan partai politik lain untuk hadapi putaran kedua pilkada DKI Jakarta.

Salah satu yang dibidik adalah partai politik pengusung atau pendukung pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla yang sempat mendukung pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni pada putaran pertama.

Tiga partai itu adalah Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, pasangan calon Ahok-Djarot juga terus melakukan komunikasi intens dengan partai tersebut.

Dia menegaskan, komunikasi politik terus dilakukan untuk memastikan bahwa Ahok-Djarot siap bekerja sama dengan kekuatan partai lain menghadapi putaran kedua 19 April mendatang.

"Ya, jadi upaya untuk kerja sama dengan partai politik pengusung Jokowi-JK juga kami jalankan," kata Hasto di DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Sabtu (18/2).

Selain untuk memperkuat Ahok-Djarot, Hasto menyatakan, komunikasi dengan partai tersebut juga untuk semakin memantapkan dukungan kepada pemerintahan Jokowi-JK.

"Kami ingin memperkuat pemerintahan," tegas orang dekat Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri itu.

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sebagai pengusung utama pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat mulai membuka komunikasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close