Hadir dalam Sidang, Harris Ubaidillah Menangis dan Cium Tangan Habib Rizieq Shihab
"Saat itu kami mewakili panitia mengusulkan bagaimana jika akad nikah (putri Rizieq) dilakukan pada saat peringatan Maulid. Saat itu KH. Sobri selaku Ketua FPI tidak bisa memberi jawaban. Menunggu konfirmasi dari Habib Rizieq Shihab," kata Ubaidillah yang juga di ditahan di Rutan Bareskrim Polri bersama Rizieq dan empat terdakwa kasus Petamburan lainnya.
Ubaidillah mengungkapkan, imam besar FPI yang tiba di Indonesia pada 10 November 2020 menyatakan setuju pernikahan putri keempatnya digelar bersamaan kegiatan Maulid Nabi.
"Saya bingung mengatakan apakah harus mengucapkan syukur atau istigfar. Karena saat Habib Rizieq menyetujui dengan memberikan catatan untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan akhirnya akad nikah jadi dilaksanakan di panggung peringatan Maulid," ungkap Ubaidillah.(mcr8/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: