Hajar Lagi Klub Manchester!
Sabtu, 28 Januari 2012 – 08:23 WIB
"Akan menjadi sesuatu yang hebat bagi kami tidak hanya menyingkirkan City di Piala Carling, melainkan juga menyingkirkan United di Piala FA," sambung striker internasional Belanda tersebut.
Ambisi Liverpool makin menyala-nyala karena juga dibumbui membalas kekalahan di ajang yang sama musim lalu (9/1/2011). Kekalahan 0-1 Liverpool di Old Trafford pun terasa menyakitkan karena gol kemenangan United lahir dari penalti kontroversial ketika pertandingan baru berjalan dua menit.
Kekalahan di putaran ketiga itu juga terjadi dalam debut Kenny Dalglish yang baru ditunjuk sebagai pengganti Roy Hodgson sehari sebelum laga. Kala itu sekaligus periode kedua King Kenny -sebutan Dalglish- menangani Liverpool. Periode pertama Dalglish adalah di awal karir kepelatihannya pada sejak 1985 sampai 1991.