Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hamdalah, Jumlah Pengangguran di Daerah ini Terus Menurun

Kamis, 10 November 2022 – 00:00 WIB
Hamdalah, Jumlah Pengangguran di Daerah ini Terus Menurun - JPNN.COM
Tangkapan layar infografis pengangguran terbuka di Sumbar pada Agustus 2021. ANTARA/HO-BPS Sumbar

jpnn.com - PADANG - Jumlah pengangguran terbuka di Sumatera Barat terus mengalami penurunan.

Hal tersebut berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik Sumatera Barat.

Persentase jumlah pengangguran terbuka pada Agustus 2022 mencapai 6,28 persen.

Angka tersebut memperlihatkan adanya penurunan 0,24 poin dibanding periode yang sama pada 2021.

"Setelah pandemi Covid-19, terjadi perbaikan ekonomi, ditandai meningkatnya jumlah pekerja dan menurunnya pengangguran terbuka," ujar Kepala BPS Sumbar Herum Fajarwati di Padang, Rabu (9/11).

Menurut Herum, jumlah penduduk usia kerja di Sumbar mencapai 4,14 juta orang dengan angkatan kerja sebanyak 2,87 juta orang, hingga Agustus 2022.

Jumlah pengangguran terbuka pada Agustus 2022 di Sumbar mencapai 180,11 ribu orang.

"Penganggur tersebut masih didominasi lulusan universitas 6,70 persen, lulusan SMK 6,69 persen, diploma 6,03 persen dan SMA 8,47 persen," ucapnya.

Herum lebih lanjut mengatakan struktur lapangan kerja terbesar di Sumbar hingga Agustus 2022 masih didominasi sektor pertanian yang mampu menyerap tenaga kerja sekitar 939,75 ribu orang, perdagangan 543,34 ribu orang dan industri pengolahan 230,78 ribu orang.

Hamdalah, jumlah pengangguran terbuka di daerah ini terus mengalami penurunan, semoga terus berlanjut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News