Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hangatkan Tubuh dan Hati dengan Suki

Minggu, 29 Januari 2012 – 12:23 WIB
Hangatkan Tubuh dan Hati dengan Suki - JPNN.COM
Sementara untuk isinya, disajikan berbagai sayuran hijau seperti pakcoy, sawi putih. Aneka jamur, mulai dari jamur kuping, enoki, shitake. Juga daging-dagingan, mulai dari daging sapi yang diris tipis, daging ayam, daging sea food. Bukan hanya itu saja, ada juga pelengkap isian seperti aneka macam tahu, dari kulit tahu goreng, tahu putih, tahu yang sudah digoreng, pangsit berisi, baso, sampai mie.

Pelanggan pun bisa memilih sendiri bahan apa saja yang mereka inginkan. Hidangan ini juga biasanya disajikan dengan saus wijen, tumisan bawang putih cincang, bawang putih goreng, kecap, juga irisan rawit untuk menambah cita rasa.

Dan untuk menarik perhatian, biasanya ada juga penambahan isi dengan bentuk-bentuk unik yang merupakan perpaduan dari beberapa jenis item isi. Seperti misalkan, bentuk pinguin yang dibuat dari telur puyuh, daging udang, juga ikan atau bentuk burung yang dibuat dari udang. Tapi biasanya, untuk isi suki yang seperti ini memiliki price yang lebih tinggi dari isi suki yang lainnya.

Jika menyinggung jenis makanan yang satu ini, Bandung sendiri sudah memiliki beberapa tempat makan yang menyajikan Suki. Sebut saja Bandung Suki yang terletak di kawasan Braga, tempat ini mungkin sudah terkenal di kalangan pecinta Oriental Food, pasalnya Bandung Suki menjadi salah satu pionir restoran Suki di Bandung. Di sini, bermacam cita rasa kuah Suki lengkap ditawarkan, mulai dari kuah kaldu ayam, tom yam, herbal, sampai kuah kari.

ORIENTAL food, tampaknya tengah menjadi salah satu trend kuliner di Bandung. Setelah Sushi, Dim Sum, Tom Yam, kini giliran Suki yang mulai merangkak

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close