Harga Cabai Nona Turun, Tomat Naik
jpnn.com - jpnn.com - Harga bawang dan rica (cabai) mulai turun. Namun, untuk harga tomat di Ternate, Malut, justru mengalami kenaikan.
Pantauan Malut Post (Jawa Pos Group) di Pasar Barito Bahari Berkesan, Tarnate, kemarin (5/2), harga tomat mengalami lonjakan yang cukup tinggi. Ini karena stoknya berkurang.
Menurut Adam, sejak Sabtu (4/2) harga tomat naik. kenaikannya cukup signifikan, karena sebelumnya Rp 10 ribu, saat ini menjadi Rp 20 ribu per kilogram.
“Padahal sebelumnya harga tomat sempat anjlok hingga ke kisaran Rp 5.000 per kilogram,” katanya.
Untungnya harga cabai nona dan cabai rawit mengalami penurunan. Rica nona sebelumnya Rp 65 ribu, kemarin Rp 50 ribu per kilogram.
Cabai rawit harganya turun dari Rp 85 ribu menjadi Rp 65 ribu per kilogram. ”Kalau rica keriting dijual Rp 30 ribu per kilogram, sebelumnya Rp 35 ribu per kilogram,” tutur Adam.
Sementara untuk bawang merah dijual dengan harga 40 ribu, sebelumnya Rp 45 ribu per kilogram.
Harga bawang putih juga turun dari Rp 45 ribu menjadi Rp 40 ribu per kilogram. Harga lemon cui/lemon ikan juga turun dari Rp 30 ribu menjadi Rp 20 ribu per kilogram.