Harkat dan Martabat PKS Terusik?
Rabu, 13 Mei 2009 – 20:57 WIB
"Bangsa ini mencatat, meski PKS berkoalisi dengan Partai Demokrat dalam Pilpres 2004 lalu, tapi terhadap beberapa kebijakan SBY yang mereka yakini tidak menguntungkan bangsa Indonesia, PKS tetap mengkritisi pemerintah. Dan saya yakin, keputusan SBY mengambil Boediono juga akan disikapi oleh PKS. Caranya, PKS keluar dari koalisi," tegas Iberamsjah.
Dia juga merasa ada sesuatu yang aneh dengan keputusan SBY mengambil Boediono sebagai cawapres dan sama sekali tidak mengakomodir masukan dari parpol peserta koalisi. Oleh karena itu menurutnya, PKS harus jadi partai terdepan dalam mengusung pasangan nasionalis-Islam. "PKS harus membuktikan konsistensinya dengan mencari partner koalisi nasionalis lainnya," ujar Iberamsjah.
Menurut Iberamsjah, PKS bisa saja mencoba komunikasi dengan Prabowo, sebab pasangan Prabowo-Hidayat Nur Wahid cukup punya nilai jual dan setara untuk bersaing dengan SBY. "Mereka harus melakukan hal ini jika mereka tidak mau dianggap partai abal-abal yang tidak konsisten," sarannya.