Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hartono Akui Kualitas Pemain Inti dan Cadangan SFC Beda Jauh

Jumat, 15 September 2017 – 14:44 WIB
Hartono Akui Kualitas Pemain Inti dan Cadangan SFC Beda Jauh - JPNN.COM
Hartono Ruslan. Foto: sumeks/jpg

jpnn.com, PALEMBANG - Pelatih Sriwijaya FC Hartono Ruslan mengakui kekuatan timnya saat ini sedang tidak stabil. Hal itu dipicu kualitas pemainnya yang tidak merata.

Dia menyebut kualitas pemain cadangan dan inti Sriwijaya FC beda jauh.

Komposisi tim yang tidak balance antara pemain cadangan dan inti membuat kompetisi di internal tim kurang kondusif.

Apalagi kalau ada yang cedera. Akibatnya pemain inti menjadi kurang gairah bermain karena merasa nyaman menjadi tumpuan di posisinya.

"Saya akui, kualitas pemain inti dan cadangan di sini jomplang. Perbedaan kualitasnya terlalu jauh. Ini yang membuat permainan tidak stabil yang berimbas pada hasil akhir jika ada salah satu pemain absen," ungkap Pelatih Hartono

Hartono menggambarkan kondisi lini depan. Dia terpaksa andalkan servis Alberto "Beto" Goncalves yang alami masalah dengan tertariknya otot pangkal paha.

Cedera itu dia rasakan sejak awal kompetisi. Sebagai mantan pemain, arsitek kelahiran Malang ini sejatinya tahu betul kondisi atau keluhan anak asuhnya. Hanya, situasilah yang memaksakan dia harus bertumpu pada mesin gol asal Brasil itu.

Seharusnya, ada Airlangga Sucipto yang bisa menempatkan diri sebagai pelapis Beto. Hanya mantan bomber Semen Padang ini juga ada masalah dengan lutut. Jika pun ada pemain yang fit, Rizky Dwi Ramadhana.

Pelatih Sriwijaya FC Hartono Ruslan mengakui kekuatan timnya saat ini sedang tidak stabil. Hal itu dipicu kualitas pemainnya yang tidak merata.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close