Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hary Tanoe Mengapresiasi Visi Arsjad Rasjid Wujudkan Kadin Inklusif dan Kolaboratif

Jumat, 25 Juni 2021 – 23:56 WIB
Hary Tanoe Mengapresiasi Visi Arsjad Rasjid Wujudkan Kadin Inklusif dan Kolaboratif - JPNN.COM
Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo dan Wakil Ketua Umum Kadin sekaligus calon ketua umum Kadin Arsjad Rasjid saat bersilaturahmi di Gedung iNews di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (25/6). Foto: Dok. Kadin

jpnn.com, JAKARTA - Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo mengapresiasi visi Arsjad Rasjid yang ingin mewujudkan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia sebagai organisasi pengusaha yang inklusif dan kolaboratif.

Melalui perwujudan konsep tersebut, menurut Hary, para pengusaha dalam berbagai skala usaha di tanah air bisa berkembang dan tumbuh bersama.

“Gagasan membangun Kadin yang inklusif dan kolaboratif sangat bagus. Melalui konsep ini perekonomian bisa didorong semakin maju dan memunculkan pemerataan kesejahteraan di Indonesia,” kata Hary Tanoesoedibjo dalam silaturahmi dengan Arsjad Rasjid di Gedung iNews di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (25/6) siang.

Selain itu, pengusaha yang akrab disapa Hary Tanoe tersebut juga mendukung komitmen Arsjad Rasjid dalam mengembangkan potensi daerah di Indonesia.

Dengan meningkatkan investasi serta berkolaborasi menguatkan Kadin di daerah, Hary Tanoe optimistis perekonomian di daerah bisa semakin ditingkatkan.

"Dengan konsep mengembangkan Kadin-Kadin daerah, maka perekonomian di daerah juga akan semakin maju. Saya kira memang ini yang dibutuhkan Indonesia saat ini," lanjut Hary Tanoe.

Hary Tanoe menjelaskan di masa pandemi strategi dan terobosan untuk meningkatkan investasi, termasuk di daerah, sangat penting dilakukan. Hal ini, misalnya, dengan menguatkan investasi di sektor teknologi seperti data centre juga komoditas yang saat ini menjadi unggulan Indonesia seperti nikel.

"Sektor-sektor yang tidak terdampak pandemi bisa ditingkatkan, seperti teknologi dan pengembangan smelter. Peluang di masa pandemi masih sangat banyak, namun sektornya yang harus digeser," lanjutnya.

Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo mengapresiasi visi Arsjad Rasjid yang ingin mewujudkan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia sebagai organisasi pengusaha yang inklusif dan kolaboratif.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close