Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hasil Lengkap Hong Kong Open 2023: Jorji Sensasional, 6 Wakil Indonesia ke Semifinal

Jumat, 15 September 2023 – 21:20 WIB
Hasil Lengkap Hong Kong Open 2023: Jorji Sensasional, 6 Wakil Indonesia ke Semifinal - JPNN.COM
Selebrasi tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung seusai meraih tiket semifinal Hong Kong Open 2023 dengan mengalahkan Carolina Marin (Spanyol) di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Jumat (15/9/2023). Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com, JAKARTA - Enam dari tujuh wakil Indonesia melangkah ke semifinal turnamen bulu tangkis Hong Kong Open 2023.

Dalam laga di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Jumat (15/9), dari sektor tunggal putra Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting masih belum terhadang.

Jojo -sapaan akrab Jonatan- lulus ke empat besar turnamen BWF Super 500 itu seusai menang melawan tunggal putra Taiwan, Chia Hao Lee dengan skor 21-19, 21-18.

Kemenangan itu menjadi kado sempurna bagi peraih medali emas Asian Games 2018 itu mengingat hari ini tengah berulang tahun ke-26.

Jejak apik tunangan dari Shania Junianatha itu diikuti oleh Anthony Sinisuka Ginting yang meraih kemenangan saat melawan tunggal putra Taiwan lainnya, Su Li Yang 21-12, 21-16.

Hasil apik juga diraih tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung yang mengatasi perlawanan wakil Spanyol, Carolina Marin straight game 21-9, 21-18.

Kemenangan itu terbilang mengejutkan mengingat juara BWF World Junior Championships 2017 itu tidak dalam kondisi terbaik seusai mengalami masalah di bagian lutut.

Hasil tersebut juga membuat Jorji -sapaan akrab Gregoria- melanjutkan tren positif seusai di pertemuan sebelumnya pada semifinal turnamen Spain Masters 2023 juga mengalahkan Marin dengan skor 10-21, 21-15, 21-10.

Hasil lengkap perempat final Hong Kong Open 2023, Jumat (15/9) meloloskan enam wakil ke semifinal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News