Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hasil Survei Internal BPN Prabowo – Sandi, Selisih 5 Persen

Senin, 11 Maret 2019 – 18:20 WIB
Hasil Survei Internal BPN Prabowo – Sandi, Selisih 5 Persen - JPNN.COM
Pendukung Pasangan Capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno saat menghadiri acara Pidato Kebangsaan Indonesia Menang, Jakarta, Senin (14/1). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah lembaga survei menyebut pasangan Jokowi - Ma’ruf menang atas Prabowo - Sandiaga dalam pilpres2019. Namun, Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo - Sandi memilik hasil yang berbeda pada survei internal mereka.

Menurut Koordinator Juru Bicara BPN Prabowo - Sandiaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, pasangan jagoannya itu unggul dalam survei internal.

Bahkan, Prabowo - Sandiaga mampu meraup suara 54 persen suara dan unggul tipis dari pesaingnya.

“Prabowo-Sandi sudah ada di angka 54 persenan sedangkan Jokowi 40 persenan,” ujar Dahnil kepada wartawan, Senin (11/3).

Namun, eks Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah ini tak memerinci metode penelitian dan jumlah responden survei internal BPN.

BACA JUGA: Daripada Sibuk Ejek Kartu Prakerja, Kubu Prabowo Sebaiknya Lakukan Ini

Dahnil pun meyakini, ke depannya dukungan terhadap pasangan Prabowo - Sandi akan lebih banyak hingga hari pencoblosan.

"Kami yakin pada saat pencoblosan Prabowo - Sandi itu bisa menang di atas angka 60 persen," imbuh Dahnil.

Hasil survei internal BPN Prabowo – Sandi menyebut capres – cawapres nomor urut 02 menang atas Jokowi – Ma’ruf.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close