Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hati-hati..Bandar Narkoba Incar Rekrut Kurir Remaja

Minggu, 12 Juni 2016 – 11:14 WIB
Hati-hati..Bandar Narkoba Incar Rekrut Kurir Remaja - JPNN.COM
BNN. Foto: dok.JPNN

SURABAYA - Peredaran narkoba di Surabaya kian mencemaskan. Kecemasan itu terutama dari para orang tua. Diam-diam bandar narkoba tetap bergerilya konsumen. Bahkan mereka merekrut kurir remaja.

"Memang kami sekarang sedang memantaunya. Ada siswa SMA yang disuruh untuk mengantar sabu-sabu," jelas Kepala BNNK Surabaya AKBP Suparti.

Jumlahnya tidak hanya satu orang. Mereka selama ini tinggal di kawasan yang disebut zona merah oleh BNNK.

Zona merah berarti memang di daerah itu rawan peredaran narkoba. Namun, Suparti enggan menjelaskan secara terperinci daerah yang dimaksud. Dia hanya memberikan ancar-ancar bahwa daerah itu di kawasan Surabaya Utara.

Sebelumnya, lembaga antimadat itu juga menemukan dua pelajar yang menjadi kurir ganja. Keduanya diciduk di kawasan yang sama dengan incaran BNNK sekarang. Dalam waktu dekat, kawasan itu segera dirazia BNNK. Sudah ada beberapa nama yang dikantongi.

 "Kami mengawasinya sejak lama. Dalam waktu dekat segera kami ambil," kata mantan Kassubaghumas Polrestabes Surabaya itu. (did/c10/git/flo/jpnn)
 

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close