Hatta Disambut Ribuan Mahasiswa
Jumat, 03 Mei 2013 – 13:50 WIB
Menanggapi permintaan Rektor Unsrat ini, Hatta Rajasa pun menyatakan menyambut baik tawaran yang diberikan. Baginya, mendatangi kampus merupakan media strategis dalam rangka sharing ilmu dan pemikiran yang berkembang di daerah.
“Tawaran Pak Rektor untuk datang kembali saya sambut dengan baik, mudah-mudahan saya akan kembali ke sini,” katanya.
Dalam Kuliah Umum di Unsrat kali ini, Hatta Rajasa menyampaikan materi bertema “Membangun Daya Saing dan Keunggulan Bangsa”. Menurutnya, dalam perkembangan negara-negara di dunia ke depan, baik di kawasan regional ASEAN maupun internasional, daya saing dan keunggulan suatu negara merupakan hal penting.