Hatta: Indonesia Kebal Krisis Ekonomi Eropa
Senin, 05 Desember 2011 – 00:04 WIB
Bekas Sekjen PAN, itu mengingatkan yang harus diwaspadai negeri ini, adalah akibat sembilan perbankan di eropa yang diberlakukan dereting, karena kesulitan keuangan akan terjadi pengeringan likuiditas keuangan disana.
"Kalau terjadi pengeringan likuiditas, mereka untuk menutupi itu akan menjual asetnya tentu saja di negara asia, walaupun belum terlihat di Indonesia. Tapi hal-hal seperti itu, perlu kita waspadai juga," katanya.
Hatta mengungkapkan sudah banyak langkah mengantisipasi krisis ekonomi yang melanda negara-negara di Eropa. "Banyak sekali, mulai dari protokol untuk menjaga pasar SUN, modal keuangan kita, market domestic, ekspor kita, semua sudah kita antisipasi," kata Hatta. (boy/jpnn)