Hatta Rajasa Diyakini Bisa Bikin PAN Lebih Cemerlang
Sementara itu, Ketua Fraksi PAN DPR RI Tjatur Sapto Edy, yang juga ikut mendampingi ketua umum mengatakan, Hatta Rajasa merupakan sosok yang bukan pengikut partai, melainkan ia juga sebagai salah satu pendiri partai.
Sejak PAN dinakhodai mantan Menteri Perekonomian tersebut, katanya, kepercayaan masyarakat ke partai semakin meningkat terbukti dengan bertambahnya dukungan yang didapatkan.
"Ke depan tantangan pemilu sangatlah drastis, dimana pemilihan umum baik presiden maupun legislatif dilaksanakan secara bersamaan. Untuk itu, lokomotif partai haruslah dipegang oleh orang yang populer, dan Hatta adalah orang nomor lima terpopuler di Indonesia. Selain bisa memimpin dengan total, beliau ini juga memimpin tidak mengenal golongan dan juga pemimpin yang sukses," katanya.
Usai mendengarkan pembacaan dekarasi dari seluruh perwakilan se-Sumatera, ketua umum PAN periode 2010-2015 Hatta Rajasa langsung menyampaikan arahannya. Kepada para kader pendukung, Hatta memimnta tidak terlalu dipusingkan dengan siapa pemimpin partai, melainkan apa yang bisa diberikan kepada negera beberapa tahun ke depan.
"Saya mengucapkan terima kasih atas kembalinya kejayaan partai dan ini adalah merupakan keberhasilan bersama. Saya optimis melihat apa yang sudah kita investasikan ini, akan membuat PAN menjadi partai populer di Indonesia beberapa waktu ke depan," kata Hatta.
Jika nantinya kembali terpilih untuk menjadi ketua umum, Hatta berjanji untuk mendedikasikan waktu sepenuhnya untuk kegiatan partai, terutama menghadapi pilkada serentak dan Pemilu 2019 nanti.(slh/fat/jpnn)