Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

HEBOH: Duet Ibu-Anak Asal Indonesia Gemparkan Britain's Got Talent

Senin, 16 Mei 2016 – 08:50 WIB
HEBOH: Duet Ibu-Anak Asal Indonesia Gemparkan Britain's Got Talent - JPNN.COM
Duet asal Indonesia, Ana (kanan) dan Fia Alamanda (kiri) yang mengguncang panggug Britain's Got Talent. FOTO: The Telegraph

jpnn.com - INGGRIS - Simon Cowell, David Walliams, Alesha Dixon, dan Amanda Holden benar-benar terpana oleh aksi dua perempuan asal Indonesia. Mereka adalah, Ana, 43, dan Fia Almanda, 18. Ibu dan anak itu mengikuti audisi awal Britain's Got Talent (Series 10) yang disiarkan pada Sabtu (14/5). 

Mereka pun berhasil membuat keempat juri tersebut berdiri dari kursi dan memberikan empat ''yes.''

Tidak banyak latar belakang Ana dan Fia yang diceritakan di atas panggung. Sebagaimana dikutip dari situs berita Mirror dan Daily Mail, mereka berdua berasal dari Jakarta. 

Pada 2011, Ana bersama dua anaknya memutuskan pindah ke Essex, Inggris. Hingga sekarang, mereka tinggal di sana.

Lewat lagu yang dibawakan, Tell Him milik Barbra Streisand dan Celine Dion, kekuatan vokal ibu dan anak itu begitu menghanyutkan. Harmonisasi saat berduet juga terdengar indah. 

Apalagi, sebelum menyanyi, Ana mengungkapkan bahwa lagu yang dipilihnya tersebut memiliki makna khusus.

Sebelum dia bertutur, salah seorang juri, Amanda Holden, bertanya tentang respons sang suami atas penampilan mereka malam itu. 

''Sebetulnya kami mengalami masa sulit,'' ujar Fia. ''Saya melewati pernikahan yang buruk sehingga membawa anak-anak pergi dari rumah demi kebaikan mereka,'' ungkap Ana.

INGGRIS - Simon Cowell, David Walliams, Alesha Dixon, dan Amanda Holden benar-benar terpana oleh aksi dua perempuan asal Indonesia. Mereka adalah,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News