Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Heboh Gubernur Sultra Menghamburkan Uang di Atas Panggung, Menteri Tito Tak Boleh Diam

Selasa, 05 Juli 2022 – 17:42 WIB
Heboh Gubernur Sultra Menghamburkan Uang di Atas Panggung, Menteri Tito Tak Boleh Diam - JPNN.COM
Gubernur Sultra Ali Mazi. Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Pusat Riset Politik Hukum dan Kebijakan Indonesia (PRPHKI) Saiful Anam mengomentari peristiwa Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi yang viral menghamburkan uang ke arah penonton dalam acara HUT ke-15 Kabupaten Buton Utara.

Menurut Saiful, perilaku Gubernur Sultra itu menunjukkan ketidakpekaan terhadap kondisi warganya.

Dia menyebut seorang pejabat publik harus bisa menunjukkan sikap kesederhanaan dan peka terhadap lingkungan.

"Kalau ingin sedekah atau membantu pihak yang membutuhkan dapat disalurkan melalui lembaga-lembaga yang ada. Bukan malah membuat situasi makin tidak kondusif dengan melakukan yang aneh-aneh yang semestinya tidak ditunjukkan oleh pejabat publik," kata Saiful kepada JPNN.com, Senin (4/7).

Saiful pun berharap penegak hukum mengusut asal uang yang dihamburkan kepala daerah tersebut.

Pemimpin di pemerintahan, lanjut Saiful, harus bisa membedakan posisi saat sedang jadi pejabat publik dan masyarakat biasa.

"Kalau pejabat publik tentunya terikat pada etika pejabat publik, sangat tidak layak menunjukkan hal-hal yang dapat memancing perhatian publik, apalagi konteksnya berkaitan dengan uang yang sangat sensitif," ujar Saiful.

Saiful juga meminta Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian tidak tinggal diam soal peristiwa yang viral di media sosial itu.

Direktur PRPHKI Saiful Anam meminta Mendagri Tito Karnavian bisa menindak Gubernur Sultra Ali Mazi yang terekam kamera menghamburkan uang di atas panggung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close