Hendak Merokok, Wajah Disiram Bensin, Tragis....
Jumat, 31 Maret 2017 – 02:42 WIB
Namun, Herman kehilangan kesadaran saat diantar ke rumah sakit.
"Rupanya selama itu dia menahan rasa sakit," tegas Nova.
Petugas yang mengetahui kronologis kejadian akhirnya membekuk Fathur.
Fathur mengaku tak sengaja menyiramkan bensin ke wajah Herman.
"Ketika api menyala, saya juga bantu melepaskan helm dan coba memadamkan," ujar Fathur.
Meski begitu, Fathur mengaku sempat dua kali menegur Herman.
"Saya bilang rokoknya jangan dinyalakan. Eh, dia jawab kadapapa jua (tidak apa-apa)," tambah Fathur.
Teguran Fathur ternyata tak membuat Herman mengurungkan niat.