Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hendarman Harapkan Prasetyo Berjantung Kuat

Rabu, 26 November 2014 – 18:33 WIB
Hendarman Harapkan Prasetyo Berjantung Kuat - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Jaksa Agung Prasetyo didatangi pendahulunya di posisi nomor satu di Korps Adhyaksa. Sore tadi (26/11),  Prasetyo menerima kunjungan mantan Jaksa Agung Hendarman Supandji di Kejagung. 

Menurut Hendarman, kedatangannya kali ini hanya untuk bersilaturahmi dan mengucapkan selamat kepada Prasetyo yang terpilih menjadi jaksa agung menggantikan Basrief Arief. Menurut Hendarman, dirinya pada 1974 bersama Prasetyo menempuh pendidikan pembentukan jaksa.

Hendarman dan Prasetyo yang pernah bersama saat mengawali karier di kejaksaan, berpisah ketika jaksa asal Tuban, Jawa Timur itu ditugaskan ke Wamena, Papua. "Setelah 30 tahun kemudian beliau jaksa agung muda pidana umum, saya menjadi jaksa agung muda pidana khusus," kata Hendarman di Kejagung.

Namun, karir Hendarman lebih menanjak duluan ketimbang Prasetyo. Sebab, Hendarman lebih dulu menjadi Jaksa Agung. "Tapi saya duluan jadi Jaksa Agung. Sekarang giliran beliau," katanya.

Dalam kunjungan itu, Hendarman berpesan supaya Prasetyo mempersiapkan diri, hati dan punya jantung yang kuat. "Karena ekpektasi masyarakat terhadap penegakan hukum sangat tinggi. Berbeda pada saat saya menjabat," tuntas Hendarman.

Sebelumnya, Prasetyo pernah mengatakan bahwa ia tetap menjalin komunikasi dengan mantan jaksa agung, termasuk Basrief Arief. Prasetyo mengaku banyak bertanya dan meminta masukan kepada para pendahulunya.(boy/jpnn)

JAKARTA - Jaksa Agung Prasetyo didatangi pendahulunya di posisi nomor satu di Korps Adhyaksa. Sore tadi (26/11),  Prasetyo menerima kunjungan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close