Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hermawan Kartajaya Teken Wasiat Cadaver, Dahlan Iskan: Guru Sepanjang Hayat

Senin, 21 November 2022 – 08:35 WIB
Hermawan Kartajaya Teken Wasiat Cadaver, Dahlan Iskan: Guru Sepanjang Hayat - JPNN.COM
Hermawan Kartajaya menyerahkan buku Marketing 5.0 kepada Dekan FK Unair Budi Santoso.-Boy Slamet-Harian Disway-

"Dua hari sebelum ulang tahun, dan sehari setelahnya, Hermawan sibuk di rangkaian acara itu," tulisan Dahlan.

Hermawan ke Banyuwangi naik kereta wisata. Dia ke ITS dan Unair untuk memberi kuliah umum.

Dia juga ke Kapasari gang V untuk melihat rumah masa kecil dan mudanya.

Lalu, pendiri MarkPlus itu juga sembahyang ke gereja Katolik yang hanya setahun sekali dia kunjungi.

Hermawan juga ke Karanganyar melihat proses daerah di selatan Solo itu menjadi 'Kabupaten Pancasila'.

Puncaknya, Hermawan mengundang makan malam sejumlah kerabat pada kemarin malam itu (Sabtu, red).

Dahlan menulis pada acara ulang tahun Hermawan itu ada pejabat tinggi yang hadir malam itu.

"Tinggi sekali: tingginya 2,25 meter; Beliau adalah Duta Besar Republik Ceko untuk Indonesia: Jaroslav Dolecek," lanjut Dahlan.

Dahlan Iskan menulis tentang Hermawan Kartajaya yang bikin wasiat cadaver di ulang tahun ke-75. Kalau meninggal kelak, mayarnya disumbangkan ke Unair.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News