Hindari 5 Menu Sarapan ini agar Semangat di Hari Senin
jpnn.com - Tak cuma bikin kenyang, makanan juga bisa memengaruhi suasana hati Anda dalam mengawali hari di awal minggu yang padat. Ya, di hari Senin, umumnya segudang pekerjaan datang menghampiri. Sehingga, menu sarapan akan sangat menentukan semangat dan cadangan energi Anda di pagi hari.
Untuk itulah, Anda mesti memperhatikan jenis makanan yang dikonsumsi bila ingin terus semangat sepanjang hari. Dijelaskan oleh dr. Karin Wiradarma dari KlikDokter, kelima makanan di bawah ini sebaiknya dihindari, meski semuanya adalah menu sarapan yang praktis dan mudah dibuat di pagi hari.
1. Roti tawar dengan margarin
Sarapan ini amat populer, baik di luar maupun di dalam negeri. Namun sayangnya, meski praktis dibuat di pagi hari, dr. Karin mengatakan bahwa roti tawar atau juga disebut roti putih mengandung karbohidrat yang terlampau tinggi.
Bahkan, bila diolesi margarin, kombinasinya semakin tidak baik bagi kesehatan. Karena margarin mengandung lemak trans yang dapat membahayakan tubuh.
2. Aneka kue
Punya sisa kue semalam? Sebaiknya kue tersebut tidak disajikan kembali sebagai menu sarapan. Sebab, kue mengandung kalori dan karbohidrat yang tinggi, serta lemak jahat yang dapat mengacaukan diet Anda.
“Tak hanya itu, kue pun kurang bersahabat bagi pengidap diabetes, kolesterol tinggi, dan orang yang memiliki penyakit jantung.” jelas dr. Karin.