Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Honorer K2 Sudah Siap, Tunggu Instruksi dari Bu Titi

Minggu, 30 September 2018 – 08:25 WIB
Honorer K2 Sudah Siap, Tunggu Instruksi dari Bu Titi - JPNN.COM
Ketum Forum Honorer K2 Indonesia Titi Purwaningsih (berdiri) memberikan keterangan pers di press room DPR, Selasa (25/9). Foto: Boy/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kritikan keras kepada pemerintah lantaran melibatkan Polri dalam pengamanan tes CPNS 2018, juga disuarakan honorer K2 (kategori dua) Sulawesi Selatan (Sulsel). Ribuan honorer K2 se-Sulsel menyatakan tidak takut dan akan tetap melakukan aksi besar-besaran nanti.

"Biar saja polisi dilibatkan. Kami tunggu saja, akan ada saatnya bom waktu K2 se-Indonesia meledak. Mungkin pemerintah belum tahu bahwa kesabaran kami selama.ini sudah membuat teman-teman di daerah berani mati demi status PNS," kata Koordinator Wilayah Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Sumarni Azis kepada JPNN, Sabtu (29/9).

Sikap nekat para honorer K2 ini, lanjutnya, karena tuntutan menjadi PNS merupakan harga mati. Sampai sekarang, selaku korwil Sumarni mengaku tidak bisa menahan keinginan anggota honorer K2 turun ke jalan demi mengobarkan semangat perjuangan menjadi PNS.

"Saya menyarankan kepada anggota agar demo harus dalam suasana kondusif, tidak anarkistis," ucapnya.

Sumarni menambahkan, masih menunggu waktu sepekan ini. Bila janji Ketua DPR RI Bambang Soesatyo akan ada pembahasan revisi UU ASN (Aparatur Sipil Negara) di Badan Legislasi tidak terealisasi, maka ratusan ribu honorer K2 akan memenuhi ibukota.

BACA JUGA: Ikut Amankan Tes CPNS, Begini Kata Kapolri

"Kalau tidak ada kejelasan dengan terpaksa kami akan turun ke jalan memenuhi ibukota. Saat ini kami menunggu instruksi dari ketum FHK2I (Titi Purwaningsih, red)," tandasnya. (esy/jpnn)

 

Massa honorer K2 siap menggelar aksi unjuk rasa besar-besaran, tinggal menunggu instruksi Ketum FHK2I Titi Purwaningsih.

Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close