Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

IIMS 2019: Suzuki Beri Diskon Jutaan Rupiah untuk Aksesori dan Apparel

Minggu, 28 April 2019 – 17:42 WIB
IIMS 2019: Suzuki Beri Diskon Jutaan Rupiah untuk Aksesori dan Apparel - JPNN.COM
Promo aksesori Suzuki selama di IIMS 2019. Foto: Ridha/JPNN.com

Adapun untuk kendaraan Low Cost Green Car (LCGC) Suzuki, Karimun Wagon R, Suzuki menawarkan paket hemat SGA dengan harga Rp 5.793.750 dari harga ritel Rp 7.725.000. Dengan harga tersebut, konsumen akan mendapatkan front under spoiler, side under spoiler, rear under spoiler, rear upper spoiler, cover mirror with turn signal, dan side body moulding.

Selain SGA, Suzuki juga menawarkan diskon 20 persen untuk setiap pembelian lini produk Suzuki Sport Apparel di IIMS 2019.

Suzuki Sport Apparel merupakan lini produk pakaian yang eksklusif, berupa kaus, topi, kaus polo dan kemeja dengan warna hitam dan putih untuk menonjolkan kesederhanaan yang tidak lekang oleh waktu. (mg8/jpnn)

IIMS 2019 menjadi kesempatan menguntungkan bagi Anda pengguna kendaraan Suzuki, pasalnya PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyediakan berbagai promo menarik terkait Suzuki Genuine Accessories (SGA) dan Suzuki Sport Apparel.

Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News