Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ikut Try Out PPPK 2021 Berkali-kali, Nilai Rendah, Guru Honorer Tua: Aduh, Bagaimana Ini

Rabu, 18 Agustus 2021 – 13:23 WIB
Ikut Try Out PPPK 2021 Berkali-kali, Nilai Rendah, Guru Honorer Tua: Aduh, Bagaimana Ini - JPNN.COM
Massa honorer K2 saat berunjuk rasa menuntut diangkat menjadi PNS. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Jelang seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK 2021, guru-guru honorer tua makin takut.

Hal ini karena dari serangkaian pembelajaran mandiri sebagai persiapan tes PPPK 2021, hasilnya belum maksimal.

"Aduh, bagaimana ini. Ikut try out berkali-kali nilainya masih 60. Bagaimana bisa lulus ini," keluh Ketua Solidaritas Nasional Wiyatabakti Indonesia (SNWI) Provinsi Sumatera Selatan Susi Maryani kepada JPNN.com, Rabu (18/8).

Ketakutan juga dirasakan Ketua Forum Honorer K2 Kabupaten Blitar Sri Hariyati.

Sri yang sudah pernah ikut seleksi PPPK 2019 ini makin terbebani karena tidak ingin gagal lagi.

Berbagai upaya sudah dilakukannya agar bisa lulus.

Tidak hanya pembelajaran PPPK, simulasi computer assisted test (CAT) Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk CPNS juga dipelajarinya.

"Semuanya saya coba. Saya pengin sekali lulus. Tahun 2019 saya enggak lulus PPPK karena gagal di tes sosiokultural. Tahun ini harus lulus," ucapnya.

info P3K terbaru: Guru honorer K2 dan nonkategori makin takut menghadapi seleksi PPPK 2021 formasi guru, simak beragam keluhan mereka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News