ILUNI UI Suarakan Pentingnya Politik Anak Muda lewat 'Political Career'
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Career and Almamater Center UI Kharisma Bintang menyatakan bahwa ILUNI memiliki misi mendorong generasi alumni muda UI berpartisipasi dalam dunia politik secara cerdas, baik sebagai politisi, maupun profesi lainnya.
Hal itu diungkapkan saat talkshow politik Ikatan Alumni Universitas Indonesia (ILUNI UI) yang bertajuk “Political Career Preparation for Alumni UI” di Kafe Diskusi Kopi, Jakarta Selatan, Sabtu (10/6).
"Sehingga, ILUNI UI punya peran untuk memotivasi dan membekali para alumni muda UI dengan wawasan dan kemahiran politik," ucap Bintang.
ILUNI UI pun mengundang sejumlah alumni UI dalam acara tersebut, antara lain Ketua DPW Garda PKB DKI Jakarta Adnan Mubarak, Jubir Muda PAN Aliah L. Sayuti, hingga Caleg Muda Partai Demokrat Sri Gusni.
“Kami mengundang alumni-alumni UI yang berkarya di politik agar alumni muda UI bisa terinspirasi untuk terjun ke dunia politik, menyusul para pembicara yang telah terjun langsung,” lanjut Bintang.
Bintang menegaskan menjelang pesta demokrasi 2024 ini, ILUNI UI akan terus menjalankan misinya dengan mengadakan berbagai kegiatan yang menunjang kecakapan alumni muda UI dan alumni UI secara general untuk memiliki kecakapan politik.
Ketua DPW Garda PKB DKI Jakarta Adnan Mubarak mengaku antusias menghadiri acara talkshow tersebut.
“Saya merasa senang diundang dan bisa berbagi kepada adik-adik alumni, selain silaturahim juga menyebarkan semangat untuk yang mau berjuang di dunia politik,” jelas Adnan sebagai salah satu narasumber.