Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Indie All-Star Isi Soundtrack Marlina si Pembunuh

Minggu, 29 Oktober 2017 – 23:06 WIB
Indie All-Star Isi Soundtrack Marlina si Pembunuh - JPNN.COM
Poster Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak. Foto: Istimewa

jpnn.com - Sebelum beredar di biskop, film Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak resmi meluncurkan sebuah original soundtrack. Lagu yang dimaksud berjudul Lazuardi, dan dinyanyikan oleh Cholil Mahmud, vokalis band Efek Rumah Kaca.

Proses penciptaan Lazuardi melibatkan personel sejumlah band indie kenamaan, di antaranya Riko Prayitno (Mocca) untuk mengisi gitar, Giovanni Rahmadeva (Polka Wars) untuk mengisi drum, Ricika Iwukaska untuk mengisi trompet, dan Cholil Mahmud (Efek Rumah Kaca) sebagai penulis lirik sekaligus penyanyi.

"Saya pribadi merasa puas dengan hasil dari soundtrack ini, baik secara tema hingga lirik. Apalagi secara tak sengaja saya juga terlibat ke dalam proses rekamannya," kata Giovanni Rahmadeva, yang juga turut bertindak selaku Associate Producer dalam film ini kepada JawaPos.com.

"Menyatukan berbagai musisi yang buat saya 'dream team' di Lazuardi ini tidak pernah saya bayangkan sebelumnya, sehingga prosesnya nikmat sekali ketika dijalankan,” sambungnya.

Musisi yang terlibat bekerja selama hampir dua bulan untuk menyelesaikan Lazuardi. Pengerjaan lagu tersebut juga tidak di satu tempat, tetapi dari berbagai lokasi.

Awalnya Lazuardi diciptakan secara terpisah oleh Zeke dan Yudhi, yang terbiasa bekerja secara terpisah di New York dan Jakarta.

Kemudian proses rekaman hingga mixing dilanjutkan di Jakarta sebelum diterbangkan kembali ke Nashville (Tennessee) untuk proses masteringnya.

"Kami ‘curi-curi waktu’ untuk pengerjaan lagu ini. Beruntung ketika itu Cholil sedang pulang ke Jakarta untuk berlibur, kebetulan juga rumah Riko dekat dengan studio tempat kami rekaman, jadi tidak perlu waktu lama untuk kami ajak turut serta bergabung dalam proyek ini,” jelas Giovanni Rahmadeva.

Sebelum beredar di biskop, film Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak resmi meluncurkan sebuah original soundtrack

Sumber Jawapos.com

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close