Indonesia Bisa Terbebas dari Pembangkit Listrik Tenaga Batu Bara Tahun 2040, Utang Luar Negeri Kuncinya
Indonesia dapat menghentikan pembangkit listrik tenaga batu bara pada tahun 2040 jika mendapat bantuan keuangan yang cukup dari masyarakat internasional, kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.
Indonesia adalah negara dengan populasi terpadat keempat di dunia dan penghasil gas rumah kaca terbesar kedelapan dengan batu bara menyumbang sekitar 65 persen dari campuran energi yang digunakannya.
Tak hanya itu, Indonesia juga merupakan pengekspor batu bara terbesar di dunia.
Kepada kantor berita Reuters dalam kunjungannya di Glasgow, Skotlandia untuk Konferensi COP26 Sri Mulyani mengatakan hari Rabu ini (3/11) Indonesia akan mengumumkan rencana terperinci untuk beralih ke energi yang lebih bersih.
Termasuk dalam upayanya adalah penghapusan penggunaan tenaga batu bara yang menjadi masalah utamanya.
Sebelumnya, Indonesia mengatakan akan menghentikan penggunaan batu bara untuk listrik pada tahun 2056, sebagai bagian dari rencana untuk mencapai emisi nol karbon bersih pada tahun 2060 atau lebih awal.
"Kalau kita mau maju sampai 2040, maka kita perlu dana untuk memensiunkan batu bara lebih awal dan untuk membangun kapasitas baru untuk energi terbarukan," kata Sri Mulyani.
"Itulah yang sekarang menjadi inti masalahnya dan saya sekarang sebagai menteri keuangan menghitung apa artinya menghentikan penggunaan batu bara lebih awal. Berapa biaya yang kita butuhkan?," katanya.
Indonesia dapat menghentikan pembangkit listrik tenaga batu bara pada tahun 2040
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
-
Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
Sabtu, 23 November 2024 – 18:53 WIB -
Menko Perekonomian Ungkap Potensi Baru Dukungan Transisi Energi untuk Indonesia
Kamis, 21 November 2024 – 05:53 WIB -
Akses Listrik Berkeadilan Dinilai jadi Kunci Ekosistem Kendaraan Listrik
Rabu, 20 November 2024 – 14:29 WIB
- ABC Indonesia
Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
Jumat, 22 November 2024 – 23:22 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
Jumat, 22 November 2024 – 20:33 WIB - Investasi
Menko Perekonomian Ungkap Potensi Baru Dukungan Transisi Energi untuk Indonesia
Kamis, 21 November 2024 – 05:53 WIB - ABC Indonesia
Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
Rabu, 20 November 2024 – 23:11 WIB
- Pilkada
Bawaslu Sleman Tangani Praktik Politik Uang Oleh Tim Paslon Nomor Urut 01
Minggu, 24 November 2024 – 16:22 WIB - Bulutangkis
Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!
Minggu, 24 November 2024 – 16:17 WIB - Bulutangkis
Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
Minggu, 24 November 2024 – 14:32 WIB - Jabar Terkini
BPBD: 2.014 Rumah Terendam, 12.250 Kepala Keluarga Terdampak Banjir di Kabupaten Bandung
Minggu, 24 November 2024 – 14:30 WIB - Politik
Hasto Tuding Ara Main SARA soal Pramono-Rano Didukung Anies, Prabowo Pasti Tak Suka
Minggu, 24 November 2024 – 17:24 WIB