Indonesia Masih Berpeluang Tampil di FIBA World Cup 2023
jpnn.com, JAKARTA - Peluang Timnas basket Indonesia tampil di FIBA World Cup 2023 masih belum tertutup meski gagal menembus babak delapan besar FIBA Asia Cup 2022.
Ketua Umum PP Perbasi Danny Kosasih mengaku masih menunggu keputusan FIBA dalam beberapa minggu ke depan, mengingat prestasi Arki Dikania Wisnu dan kawan-kawan cukup menjanjikan selama di FIBA Asia Cup 2022.
Selama turnamen level Asia, Indonesia tercatat meraih satu kemenangan telak di laga awal saat berjumpa Arab Saudi dengan skor 80-54.
Gagal melangkah ke babak delapan besar FIBA Asia, Indonesia masih mampu mendongkrak performanya dengan bertengger di posisi 10 besar Asia di atas Taiwan.
"Masih ada 1001 cara menuju Roma, FIBA pasti akan meninjau nantinya jika tuan rumah tidak akan bermain, stadion sepi dan itu berpengaruh kepada sponsor," ungkap pemilik nama asli Kho Poo Thai di Kantor PP Perbasi, Senayan, Kamis (21/7).
Tidak hanya progres positif yang ditunjukkan Timnas Indonesia selama FIBA Asia Cup, militansi penonton basket tanah air mendukung tim kesayangannya juga seharusnya menjadi pertimbangan tersendiri FIBA.
Otoritas tertinggi di kancah bola basket dunia itu memang mengakui militansi suporter Indonesia.
Menurut data, bahkan saat Indonesia berlaga melawan China, penonton tertinggi mencapai 5.172 orang yang hadir langsung ke Istora Senayan.