Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Indonesia Masters 2021: Sempat Unggul di Gim Pertama, Hafiz/Gloria Malah Keok dari Duo Jepang

Jumat, 19 November 2021 – 15:10 WIB
Indonesia Masters 2021: Sempat Unggul di Gim Pertama, Hafiz/Gloria Malah Keok dari Duo Jepang - JPNN.COM
Ganda campuran Indonesia,Ganda campuran Hafiz Faiza/Gloria Emanuelle Widjaja. Foto: (Humas PP PBSI)

Pada gim ketiga, kedua pasangan kembali bermain ketat hingga skor 3-4 keunggulan duo Jepang.

Sayang, setelah itu Hafiz/Gloria mulai sulit menembus pertahanan Watanabe/Higashino yang membuat wakil dari Indonesia itu tertinggal 6-11 di interval ketiga.

Selepas istirahat, tenaga Hafiz/Gloria tampak mulai terkuras sehingga tertinggal jauh dengan skor 9-16 dari Watanabe/Higashino.

Hafiz/Gloria akhirnya takluk pada pertandingan ini seusai wakil Jepang menutup gim ketiga dengan keunggulan 21-19.

Kemenangan atas Hafiz/Gloria membuat juara Hylo Open 2021 dan French Open 2021 itu lolos ke semifinal Indonesia Masters 2021.

Pada babak empat besar nanti, Watanabe/Higashino akan menantang Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Unggulan delapan dari Hongkong itu lolos ke semifinal setelah mengalahkan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran dengan skor identik 21-11, 21-11.(mcr16/jpnn)

Ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja tersingkir dari Indonesia Masters 2021 seusai kalah dari wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News