Indonesia Premium Coffee Expo Jadi Sarana Memperkenalkan Kopi pada Dunia
Jumat, 24 Juni 2022 – 13:19 WIB
Deputi Bidang Koordinasi Pangan dan Agribisnis (Deputi II) Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Musdhalifah Machmud mengungkapkan Indonesia memiliki keanekaragaman rasa kopi.
"Kopi Indonesia memiliki beraneka ragam rasa yang spesial karena berasal dari wilayah-wilayah dengan karakteristik berbeda," ucapnya.
Musdhalifah ingin keanekaragaman itu dijadikan nilai jual dan di kenal pasar global.
"Kami ingin seluruh dunia tahu bahwa kami memproduksi beragam rasa kopi dan berbeda," ujarnya. (mcr18/jpnn)