Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Indonesia Siapkan Kompetitor ASEAN Skills Competition 2020

Senin, 26 Agustus 2019 – 15:43 WIB
Indonesia Siapkan Kompetitor ASEAN Skills Competition 2020 - JPNN.COM
Pemerintah Indonesia dalam hal ini Kementerian Ketenagakerjaan telah merampungkan Seleksi Nasional (Seleknas) Calon Kompetitor ASEAN Skills Competition (ASC) XIII. Foto; Humas Kemenaker

Khairul mengatakan bahwa standar kompetisi dan penilaian yang diterapkan dalam perhelatan ASC sudah sesuai dengan standar regional dan internasional.

Oleh karenanya, keikutsertaan Indonesia di ajang tersebut akan turut mendorong peningkatan kompetensi dan profesionalitas SDM Indonesia.

"Apabila standar-standar ini nanti diterapkan di lembaga-lembaga pelatihan, kita yakin akan menghasilkan anak-anak yang betul-betul kompetensinya bisa dipertanggungjawabkan," ujar Khairul.

Senada dengan Khairul, Dirjen Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas (Binalattas) Kemnaker Bambang Satrio Lelono menambahkan Seleknas Calon Kompetitor ASC XIII terdiri dari 20 kejuruan. Dilaksanakan selama 3 hari, Seleknas ini diikuti 300 orang peserta.

Selanjutnya, para pemenang Seleknas akan mengikuti Pelatihan Character Building, Pelatihan Bahasa Inggris, Pemusatan Pelatihan Tahap I, Pemusatan Pelatihan Tahap II, serta Seleksi Akhir yang akan menyaring 3 calon kompetitor menjadi 2 dan menyaring 2 tim menjadi 1 tim untuk mewakili Indonesia pada ASC XIIII yang akan berlangsung bulan Juli tahun 2020 di Singapura.

"Intinya, setelah ini akan kita persiapkan baik karakter, bahasa Inggris maupun kemampuan teknis calon kompetitor yang akan berlaga di ASC tahun depan," kata Bambang.

Ia pun optimis, kompetitor Indonesia akan mampu mengharumkan nama bangsa dan negara. Meskipun ia mengingatkan, negara lain juga sudah menyiapkan sebaik mungkin para kompetitornya untuk mengikuti kompetisi keterampilan se-ASEAN ini.

“Biasanya setiap kompetisi seperti ASC ini, saingan terberat itu tuan rumah. Namun Indonesia kuat di bidang seperti beauty therapy, rumpun IT, mobile robotics, mechatronics, web design. Pokoknya yang berkaitan dengan IT lah biasanya kita unggul disitu. Saya optimis insya Allah tahun depan kita akan menang dan menjadi juara umum di Singapura,” kata Bambang.

Pemerintah Indonesia dalam hal ini Kementerian Ketenagakerjaan telah merampungkan Seleksi Nasional (Seleknas) Calon Kompetitor ASEAN Skills Competition (ASC) XIII.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close