Inflasi di Luar Kendali
Periode Agustus Cetak Rekor TertinggiSelasa, 04 September 2012 – 02:02 WIB
Agus Marto mengatakan, pemerintah akan segera menindaklajuti hal tersebut melalui koordinasi dengan seluruh Kementerian/Lembaga maupun dengan Bank Indonesia. "Ini penting untuk menghindari terjadinya inflasi tinggi, meskipun (tingginya inflasi Agustus) ini tentu karena ada faktor Ramadhan," ucapnya.
Terkait potensi overheating perekonomian, Agus Marto mengatakan jika saat ini Indonesia tidak dalam posisi tersebut. Dia menyebut, overheating baru terjadi jika pertumbuhan ekonomi diikuti dengan lonjakan inflasi yang tak terkendali. "Inflasi kita kan year-on-year masih terkendali di bawah lima persen," ujarnya. (owi/kim)