Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ingat Tomy

Oleh: Dahlan Iskan

Jumat, 04 Februari 2022 – 08:08 WIB
Ingat Tomy - JPNN.COM
Dahlan Iskan. Foto: Ricardo/JPNN.com

Dan yang tidak kalah penting: sudah ada road map-nya. Dan desain teknisnya.

Rasanya investor sampai sudah habis lebih dari Rp 2 triliun untuk semua persiapan itu. Dan itu uang sungguhan –bukan uangnya Akidi Tio.

Begitu seriusnya Tomy saat itu, sampai ia berandai-andai dengan nyawanya: "Kalau salah satu syarat untuk mendapat izin itu harus nyawa saya, saya akan penuhi," katanya suatu saat.

"Kalau setelah jembatan jadi, saya harus melompat dari jembatan itu ke laut, saya akan lakukan," tambahnya.

Waktu itu Tomy sampai mengumpulkan semua anaknya. Agar anak-anak itu ikut menandatangani syarat yang diminta bank internasional: garansi pribadi.

Artinya: kalau proyek itu gagal bayar, seluruh kekayaan Tomy disita bank. Termasuk semua kekayaan anak-anaknya.

Kenapa harus sampai kekayaan anak-anak?

Proyek itu pasti memakan waktu bertahun-tahun. Bisa 15 tahun. Dalam perjalanan itu bisa saja Tomy meninggal dunia. Kekayaannya harus dibagi ke anak-anak.

Artinya: kalau proyek itu gagal bayar, seluruh kekayaan Tomy Winata disita bank. Termasuk semua kekayaan anak-anaknya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News