Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Asupan Nutrisi yang Penting saat Hamil

Kamis, 22 Januari 2015 – 07:51 WIB
Ini Asupan Nutrisi yang Penting saat Hamil - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: Dok. Jawa Pos

Di antaranya, avokad yang mengandung lemak baik sebagai penambah energi dan tinggi asam folat, kacang-kacangan (kaya serat, vitamin E, dan magnesium), brokoli, berries yang tinggi serat dan antioksidan, daging tanpa lemak, telur sebagai sumber protein dan vitamin A, serta susu hamil yang memiliki kandungan asam folat lebih tinggi daripada susu biasa.

’’Asam folat diperlukan untuk perkembangan otak dan tulang belakang,’’ ungkap alumnus FK Universitas Indonesia tersebut.

Selain itu, perbanyak sayuran berdaun hijau. Misalnya, bayam yang mempunya kandungan zat besi tinggi. Sally Kuzemchak MS RD, registered dietitian asal Amerika Serikat, menambahkan ragam makanan yang ber-power tinggi. Yakni, sereal.

Para ahli menyarankan agar bumil mengonsumsi 400 mikrogram (mcg) vitamin B per hari melalui suplemen vitamin. Nah, sarapan sereal adalah cara mudah untuk melakukannya. Sebab, semangkuk sereal mengandung 400 mcg vitamin B.

Kemudian, pisang. ’’Pisang kaya kalium dan menghasilkan energi untuk mencegah kelelahan. Pisang juga membantu menetralkan rasa mual,’’ jelas Sally. Irisan pisang bisa ditambahkan ke dalam sereal.

Selanjutnya, jeruk. Karena kaya vitamin C, folat, serat, dan 90 persennya terdiri atas air, jeruk membantu memenuhi kebutuhan cairan tubuh.

Brokoli, sayuran yang merupakan kepala bunga berwarna hijau, juga tergolong power food untuk masa kehamilan. Kaya serat dan antioksidan untuk melawan penyakit. ’’Bukan hanya itu, brokoli tinggi kalsium dan asam folat,’’ papar Sally.

Lantaran mengandung banyak vitamin C, sayuran hijau yang populer tersebut akan membantu tubuh menyerap zat besi ketika dimakan dengan makanan yang kaya zat besi seperti pasta gandum atau beras merah.

USIA kehamilannya sudah memasuki sembilan bulan. Tinggal hitungan hari, Ella Tommy menghadapi persalinan. Namun, perempuan cantik 27 tahun itu masih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News