Ini Daftar Pemenang Kompetisi Barista di Festival Kopi Tanah Air 2022
jpnn.com, JAKARTA - Panitia pelaksana Festival Kopi Tanah Air yang diselenggarakan DPP PDI Perjuangan (PDIP) mengumumkan pemenang barista dalam lomba kegiatan itu di Parkir Timur Kompleks Gelora Bung Karno, Minggu (29/5).
Ketua Panitia Festival Kopi Tanah Air Ono Surono mengatakan lomba barista kopi selama tiga hari diikuti 535 peserta.
Adapun tiga kategori yang diperlombakan yakni Latte Art, Manual Brew, dan Aeropress.
"Peserta paling terbanyak dalam liga kopi-kopi sebelumnya," kata Ono.
Ono menyebutkan pemenang kategori Latte Art ialah Yoyok dari Jakarta, juara kedua Ahmad Amir dari Depok, dan juara ketiga Yudi dari DPD PDI Perjuangan Jawa Barat.
Adapun unntuk kategori Manual Brew, juara pertama Nur Rachmat (DPD PDIP Jateng), kedua M Rifqy (Jakarta), dan ketiga Ahmad Jali Habibi (Kopi Telegram Tangerang).
"Kami akan umumkan pemenang (Aeropress) nanti melalui media sosial," jelas anggota DPR RI itu.
Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat pun memberikan hadiah kepada juara pertama kategori Latte Art kepada Yoyok, yakni uang senilai Rp 5 juta.