Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Dia Kampiun Morotai Underwater Photo Contest 2017

Minggu, 21 Mei 2017 – 12:19 WIB
Ini Dia Kampiun Morotai Underwater Photo Contest 2017 - JPNN.COM
Surga bawah laut di Gili Ketapang. Foto: Humas Kemenpar

jpnn.com, JAKARTA - Teka-teki siapa yang menjadi kampiun Morotai Underwater Photo Contest 2017 akhirnya terjawab.

Tiga kategori sudah diumumkan pemenangnya oleh Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI yang dipimpin Menteri Arief Yahya, setelah menuntaskan kontes tersebut di Morotai, Maluku Utara.

Event itu dilangsungkan sejak 15 hingga 20 Mei 2017, di tiga spot destinasi alam bawah laut Morotai.

Seperti diketahui, Morotai juga menjadi satu dari 10 top destinasi prioritas Kemenpar, yang biasa disebut 10 Bali Baru.

Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Esthy Reko Astuti didampingi Ketua Panitia Morotai Underwater Photo Contest 2017 Fandi Noval mengatakan, perhelatan tersebut diikuti 20 peserta yang berasal dari Jakarta, Bali, Manado, dan Ternate.

”Karya yang diperlombakan dari 6 titik alam bawah laut Morotai yang sangat indah dan mendunia,” ujar Esthy yang juga diamini Fandi.

Keenam spot tersebut adalah, daerah Wreck Wawama, Tanjung Liku, Mitita Shark Point, White Sand Island, Koloray Island, Dodola Island.

”Untuk kategori lomba terbagi tiga kategori yakni Open DSLR, Compact Macro dan Compact Wide Angle,” tambah Fandi.

Teka-teki siapa yang menjadi kampiun Morotai Underwater Photo Contest 2017 akhirnya terjawab.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   Kemenpar