Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Penyebab Sutradara Ronggur Sihombing Meninggal

Senin, 22 Maret 2021 – 20:24 WIB
Ini Penyebab Sutradara Ronggur Sihombing Meninggal - JPNN.COM
Ronggur Sihombing. Foto: Facebook/Ronggur Sihombing

jpnn.com, JAKARTA - Sutradara Ronggur Sihombing meninggal dunia pada Minggu (21/3) pukul 23.20 WIB.

Dia mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Gading Pluit, Jakarta Utara, akibat Covid-19.

Adik Ronggur, Danton Sihombing mengatakan bahwa almarhum menjalani perawatan Covid-19 sejak 13 Maret 2021.

Menurut Danton, almarhum memiliki penyakit penyerta atau komorbid seperti darah tinggi dan jantung.

Almarhum dirawat oleh empat dokter, yakni spesialis jantung, paru, internis dan anastesi.

"Sakit jantung koronernya itu justru ketahuan saat dirawat," tutur Danton kepada Antara, Senin (22/3).

Ronggur dikebumikan hari ini di Tanah Kusir, Jakarta Selatan, satu liang lahat bersama dengan sang ayah, sutradara Wahyu Sihombing.

"Ditumpuk sama ayah saya, kami sudah mendapat izin dan sudah boleh," jelasnya.

Ronggur Sihombing mengembuskan napas terakhir di RS Gading Pluit Jakarta pada Minggu (21/3).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close