Ini Penyebar Video Kapolres Nunukan Menghajar Anak Buahnya, Ternyata
jpnn.com, JAKARTA - Kabid Humas Polda Kalimantan Utara (Kaltara) Kombes Budi Rachmad mengatakan penyebar video Kapolres Nunukan AKBP Syaiful Anwar menghajar anak buahnya adalah anggota yang jadi korban penganiayaan tersebut, yakni Brigadir SL.
Kasus video viral itu telah ditelusuri dan diperiksa oleh Bid Propam Polda Kalimantan Utara.
"Iya, pelakunya (penyebar video) SL. Dia bertugas di TIK Polres Nunukan," kata Kombes Budi saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa.
Dia menjelaskan latar belakang peristiwa penganiayaan yang diduga dilakukan Kapolres Nunukan AKBP Syaiful Anwar terhadap anggotanya berinisial Brigadir SL, yang videonya viral di sosial media.
Peristiwa itu, kata dia, yang terjadi pada Kamis (21/10) lalu.
Budi menyebutkan Brigadir SL bertugas di TIK Polres Nunukan tidak melaksanakan tugas dengan baik, saat gangguan jaringan zoom meeting tidak ada.
Menurut Budi, pada hari kejadian Kapolres Nunukan tengah mengikuti kegiatan acara puncak Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) secara zoom meeting dengan Mabes Polri dan Polda Kaltara.
"Saat gangguan jaringan zoom meeting yang bersangkutan (Brigadir SL) tidak ada. Ditelepon tidak diangkat," ungkap Kombes Budi.