Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Pesan Bupati Gunung Mas untuk 160 Peserta SKB CPNS 2021

Selasa, 14 Desember 2021 – 01:20 WIB
Ini Pesan Bupati Gunung Mas untuk 160 Peserta SKB CPNS 2021 - JPNN.COM
Bupati Gunung Mas Jaya S Monong didampingi Wabup Efrensia L.P Umbing, Kepala BKPSDM Gumas Guanhin saat memberi arahan kepada peserta SKB CPNS di ruang CAT BKPSDM setempat, di Kuala Kurun, Senin (13/12/2021) ANTARA/Chandra

jpnn.com, KUALA KURUN - Bupati Gunung Mas Jaya S Monong memberikan pesan kepada 160 peserta seleksi kompetensi bidang (SKB) calon pegawai negeri sipil (CPNS) di lingkup Pemerintah Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah, tahun 2021.

Jaya meminta para peserta tidak percaya kepada siapa pun yang menjanjikan dapat meluluskan. 

"Kepada para peserta saya ingatkan jangan sampai percaya jika ada pihak yang menjanjikan kelulusan dengan motif apa pun karena itu adalah penipuan," kata Jaya saat memberi arahan kepada para peserta SKB CPNS di Kuala Kurun, Senin (13/12). 

Orang nomor satu di kabupaten bermoto "Habangkalan Penyang Karuhei Tatau" ini menyebutkan kelulusan peserta berada di tangan yang bersangkutan dan Tuhan. 

Dia menegaskan kelulusan adalah prestasi dan hasil kerja.

Oleh karena itu, para peserta diimbau berhati-hati apabila ada pihak yang menjanjikan kelulusan dengan motif apa pun, baik dari pegawai Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Gunung Mas atau dari pihak lain.

Dia pun memberikan semangat kepada para peserta yang nantinya tidak lulus agar tak berkecil hati.

“Tuhan Yang Maha Esa pasti punya rencana yang indah untuk kalian,” kata Jaya S Monong. 

Bupati Gunung Mas Jaya S Monong memberikan pesan penting kepada 160 peserta SKB CPNS 2021 di lingkup Pemkab Gunung Mas. Simak selengkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News