Ini Rahasia Kesuksesan Transformasi Digital BRI
EMBRIO menjadi wadah bagi Insan BRILiaN dalam mendorong personal growth dan bisnis perusahaan melalui ide-ide mereka.
"Inovasi yang sangat-sangat bermakna, impactful. Ini yang kami lakukan terus. Ada beberapa program lain tapi rasanya yang bisa kami ceritakan dengan optimistis, dengan penuh semangat barangkali dua program tadi,” lanjut Arga.
Inovasi-inovasi BRI dalam hal digitalisasi pun menuai buah manis.
Arga mencontohkan salah satu layanan digital perbankan yang berkontribusi besar terhadap kinerja perseroan adalah Agen BRILink.
BRI telah memiliki 627 ribu agen yang tersebar di seluruh Indonesia hingga akhir Desember 2022. Agen BRILink tersebut telah melayani 979 juta transaksi finansial.
Perbankan pelat merah itu memperoleh Rp 1,4 triliun dalam bentuk fee based income dari transaksi-transaksi tersebut.
Selain itu, ada super apps BRI yaitu BRImo yang hingga akhir Desember 2022 telah digunakan oleh 23,85 juta user atau tumbuh 68 persen secara tahunan. Pertumbuhan pengguna itu kemudian diikuti dengan volume transaksi mencapai Rp 2.669 triliun atau tumbuh 98,48 persen yoy.
Produk hasil inovasi lainnya yang menurut Arga membanggakan adalah BRIspot.