Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Titik yang Masih Tergenang Air di Jakarta

Selasa, 10 Februari 2015 – 16:01 WIB
Ini Titik yang Masih Tergenang Air di Jakarta - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Banjir yang menyerbu Jakarta sejak Senin (9/2) pagi, hari ini (10/2) berangsur surut. Bahkan, titik genangan sudah berkurang sekitar 50 persen. Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, saat ini masih ada 54 titik genangan yang tersebar di lima wilayah. 

Ketinggian air pun bervariasi. Yakni antara 20-100 sentimeter. Seperti yang dilansir situs resmi pemprov DKI Jakarta, beritajakarta.com, genangan paling banyak terdapat di wilayah Jakarta Barat sebanyak 23 titik.

Misalnya di depan SMK Budi Murni arah Panti Sosial Kedoya 50 cm, Jalan Palapa arah Ring Road Cengkareng 40 cm, depan Pasar Duri Kepa 40 cm, Jalan Tubagus Angke 60 cm, Jalan Satria 70 cm, sekitar restoran McDonald Kebon Jeruk 40 cm, depan Pasar Mitra Jakarta Barat 60 cm, Jalan Laksa 50 cm, sekitar Toko 3 Tambora 50 cm.

Kemudian di depan Mal Ciputra Grogol 40 cm, depan Universitas Tarumanegara Jalan S Parman 40 cm, depan RS Sumber Waras arah Citraland 30-50 cm, Kompleks Duta Bandara Permai 40 cm, Jalan Daan Mogot (Jembatan Gantung) 80-100 cm, depan Universitas Trisakti Grogol 60-80 cm, Duri Kosambi 60-80 cm, KM 25 Tol Kamal 30 cm, Taman Semanan Indah 30-40 cm, Jalan Kapuk Kamal 40 cm, Jalan Joglo Raya (Jembatan Yadika) 20 cm, Duri Kosambi 60-80 cm, dan Komplek Citra 1 Kalideres 20 cm.

Di Jakarta Selatan, titik genangan berada di sekitar Pasar Jagal 40 cm, Jalan Bank Prapanca 50-60 cm, Jalan Langgar 30 cm, Jalan Patra Raya Kuningan 40 cm, depan Pasar Cipulir 20 cm, depan Pasar Jagal Warung Buncit 40-50 cm, dekat SMP 124/SMA 60 Jalan Kemang Timur 40 cm, depan Tarakanita Jalan Tendean 30 cm, dan Jalan Kemang Raya (depan Kemchick) 20-40 cm, Kompleks Perdatam 6 Ulujami 100 cm.

Di Jakarta Utara, ada delapan titik yakni di depan Mangga Dua Square 50 cm, Jalan Gading Elok Timur I 40 cm, depan Mal Artha Gading 40-50 cm, sekitar Danau Sunter 30-40 cm, depan RS Atma Jaya Pluit 40 cm, Boulevard 30-40 cm, Kawasan Kapuk Muara 50-80 cm, dan Jalan Papanggo 2C-2E Tanjung Priok 40-50 cm.

Kemudian di Jakarta Timur berada di sekitar Kawasan Industri Pulogadung 20 cm, Jalan Pemuda sekitar lampu merah Arion 30 cm, depan BNN Jalan MT Haryono 20 cm, lampu merah Jalan Matraman arah Jalan Tambak 20 cm, Jalan Pramuka Raya 40-50 cm, Perempatan Jalan Matraman Raya 30-40 cm, dan Jalan Ahmad Yani eks PN Jakarta Timur 30 cm.

Sementara di Jakarta Pusat titik genangan terdapat di Jalan Benyamin Sueb Kemayoran 30 cm,  depan Springhill Residences Kemayoran 40-50 cm, Gerbang Tol Kemayoran 80 cm, Jalan Letjen Suprapto 30-40 cm, Exit Tol Kemayoran PRJ 40-50 cm, dan depan RSAL Mintoharjo Jalan Bendungan Hilir 40-60 cm. (*/mas)

JAKARTA - Banjir yang menyerbu Jakarta sejak Senin (9/2) pagi, hari ini (10/2) berangsur surut. Bahkan, titik genangan sudah berkurang sekitar 50

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close